- Buatlah konten yang menarik dan unik. Google menyukai blog yang memiliki konten menarik, unik, dan juga original. Jadi mulai dari sekarang pastikan tulisan anda bukan copy paste dari konten lain, ya. Anda juga bisa membuat artikel dengan tema yang masih jarang digunakan oleh blogger lain lho.
- Isi konten harus bermanfaat dan menarik. Sekali lagi, membuat karya yang asli dan menarik memang sangat penting. Apalagi jika konten tersebut sangat bermanfaat. Buat konten dengan desain yang menarik dan pikirkan manfaatnya untuk para pembaca sehingga mendatangkan komentar yang semakin banyak komentarnya akan membuat blog anda semakin disukai Google.
- Jangan lupakan keyword dalam judul. Judul memiliki peran yang sangat penting untuk menggambarkan isi konten. Maka dari itu, selipkan keyword agar pembaca tahu apa yang ingin anda sampaikan. Keyword yang rapi juga membantu artikel anda tampil pada posisi pertama di Google.
- Buatlah tampilan blog yang segar. Isi blog dengan konten yang selalu baru dan segar. Blog yang sering diperbarui isinya lebih disukai Google. Membuat jadwal kapan harus memperbarui blog bisa menjadi alternative yang baik.
- Google webmaster. Untuk mempertahankan posisi situs di Google, blog membutuhkan Google Webmaster ini.
Nah, kini anda sudah paham bagaimana Cara agar Blog dicintai Google bukan? Langsung praktekkan ilmu tersebut di atas agar blog anda selalu ada di posisi pertama di mesin pencari.